Futsalmu 2024 Sukses Digelar, Ini Pemenangnya

 Futsalmu 2024 Sukses Digelar, Ini Pemenangnya

Tim RSUM B saat Menerima Penghargaan sebagai Pemenang di Futsalmu 2024

Liputan Abdul Ghoni, TMC Muhammadiyah Ponorogo

Futsalmu 2024 yang digelar embaga Pengembangan Olahraga (LPO) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ponorogo, Kamis – Sabtu (9-11/5/24) di Lapangan Kembar Jaya berlangsung penuh sportifitas dan kemeriahan.

16 tim dari perwakilan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) yakni 2 Tim Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Umpo) A dan B, 2 Tim Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Ponorogo (RSUMP) A dan B, Rumah Sakit Umum Aisyiah (RSUA) A dan B, Suryamart A dan B, Tim Komplek Perguruan Muhammadiyah Yanggong, SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo (Muhipo), SD Muhammadiyah Ponorogo, SD Muhammadiayah Terpadu (SDMT) Ponorogo, SMK Muhammadiyah 1 Ponorogo (Mutu Go), Angkatan Muda Muhammadiyah Jenangan Barat, BPR Rasuna, PPTQ Ahmad Dahlan, dan BPRS.

Ketua panitia Futsalmu Mariyanto mengatakan mereka berhasil menunjukkan kerja keras dan semangatnya memenangkan pertandingan.

“Tanggal 9 ada 16 tim yang bertanding untuk memperebutkan tiket 8 besar, kemudian di tanggal 10 ada 8 tim yang bertanding memperebutkan tiket ke semifinal, dan pada hari terakhir ada 4 tim yang bertarung memperebutkan juara 1 dan 3,” ujarnya.

Lebih lanjut Mariyanto mengungkap hari terakhir duel sengit antara Tim RSUMP B melawan RSUA terjadi untuk memperebutkan juara 3 yang berhasil memeroleh skor 4-1 dimenangkan RSUA.

Tim RSUM B (kaos biru) bersama Tim Umpo (Kaos Putih) Melakukan Foto Bersama

“Untuk laga final tensi tinggi ditampilkanTim Umpo B melawan Tim RSUMP A yang tercetak 9 gol dengan skor 6-3 dimenangkan RSUMP A,” imbuhnya.

Perolehan tersebut mengukuhkan Tim RSUMP menjadi pemenang dalam Futsalmu 2024, sedangkan Tim Futsal Umpo B menjadi Runner Up.

“Suksesnya penyelenggaraan Futsalmu 2024 ini semoga bisa menunjukkan eksistensi LPO PDM Ponorogo peduli pada pengembangan bakat dan minat anggota AUM dalam bidang olahraga,” tandasnya

Editor Ismini || Publish Nano

Related post