
Pesantren AQBS Gelar Bakti Sosial di Sooko
Liputan Agus Syaikoni, Kontributor Media Center Muhammadiyah Ponorogo
Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 H, Pesantren Aisyiyah Qur’anic Boarding School (AQBS) Ponorogo bersinergi dengan Majlis Kesejahteraan Sosial Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Ponorogo menggelar Bakti Sosial di Masjid Darul Muhsinin Ranting Muhammadiyah dan Aisyiyah Sooko, Desa Ngadirojo, Sooko, Ponorogo, Sabtu-Ahad, (7-8/6/25).
Acara ini dimeriahkan dengan beberapa rangkaian kegiatan, termasuk perlombaan dengan Santriwati TPA Masjid Darul Muhsinin, Pengajian Akbar bersama Jamaah Muhammadiyah dan Aisyiyah cabangatau ranting Sooko, pembagian sembako, serta penyembelihan Hewan kurban satu ekor sapi bersama masyarakat.
Direktur AQBS, Rifqi Ihsanu Najib MPd menyampaikan bahwa kegiatan berkurban ini bertujuan untuk mengajarkan kepada santriwati tentang pentingnya berbagi dan membaur bersama masyarakat sebagai wujud dakwah sosial.
“Saya sangat senang melihat antusiasme santriwati dalam mengikuti kegiatan ini. Mereka tidak hanya belajar tentang kurban, tetapi juga tentang pentingnya bersosialisasi dan berbagi dengan masyarakat,” ungkapnya.
Salah satu santriwati AQBS, Amiratul Jannah Az – Zahra, mengaku sangat senang dengan kegiatan baksos di Ngadirojo.
“Saya sangat menikmati kegiatan ini. Warganya ramah, lingkungannya asri, damai, dan pemandangan sangat indah. Ini adalah kali pertama saya membaur dengan masyarakat seperti ini, dan saya merasa sangat berharga,” katanya.

Sementara itu, Nur Kholis Widodo MPd, Sekretaris Takmir Masjid Darul Muhsinin, menyampaikan terima kasih kepada Pesantren AQBS dan Majelis Kesejahteraan Sosial Pimpinan Daerah Aisyiyah Ponorogo yang telah berkenan menggelar bakti sosial di Masjid Darul Muhsinin dan PRM atau PRA Ngadirojo.
“Terima kasih atas kepercayaan dan kepedulian yang telah diberikan. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kepedulian sosial dan memperkuat tali silaturahmi antara masyarakat dan organisasi Muhammadiyah serta Aisyiyah di Ponorogo,” ungkapnya.
Kegiatan Bakti Sosial ini diharapkan dapat meningkatkan kepedulian sosial dan memperkuat tali silaturahmi antara masyarakat dan organisasi Muhammadiyah serta Aisyiyah di Ponorogo. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaat dan keberkahan Idul Adha.



