
Meriahnya Malam Pentas Seni Jamda VIII HW Ponorogo
Liputan Miftahul Rahman, Kontributor Media Center Muhammadiyah Ponorogo
Malam Pentas Seni Jambore Daerah (Jamda) VIII Hizbul Wathan Ponorogo berlangsung meriah, Sabtu (20/9/25).
Ratusan peserta, panitia, hingga warga sekitar tumpah ruah menikmati rangkaian acara yang dipusatkan di panggung utama perkemahan. Kemeriahan dimulai dengan upacara unggun gembira yang dipimpin oleh Ketua Bidang Al Islam Kemuhammadiyahan Kwarda HW Ponorogo, Muh. Kholil, M.Pd.I.
Prosesi penyalaan api unggun menjadi momen sakral sekaligus simbol semangat persaudaraan dan kebersamaan seluruh peserta. Setelah api unggun menyala, suasana khidmat tersebut berganti dengan riuh sorak sorai saat pentas seni dimulai.
Sebanyak 14 qobilah tampil bergantian menampilkan karya terbaik mereka. Dari tari tradisional, musik, hingga kreasi seni kontemporer, setiap penampilan berhasil memikat penonton dengan persiapan yang matang dan semangat kompetisi yang tinggi.
Ketua DSD HW Ponorogo, Amrina Dwi Yuli Kurniawati, menegaskan bahwa pentas seni ini bukan sekadar hiburan, melainkan bagian dari rangkaian perlombaan Jamda VIII.
“Harapannya, setiap qobilah dapat menampilkan kreasi terbaik mereka. Pentas ini juga menjadi ajang unjuk bakat sekaligus motivasi agar peserta terus berkreasi,” ujarnya.
Selain menjadi ajang kompetisi, pentas seni juga menghadirkan hiburan menarik bagi masyarakat sekitar. Riuh tepuk tangan penonton yang mengiringi setiap penampilan menambah semarak acara, menjadikan malam Jamda VIII Hizbul Wathan Ponorogo penuh warna dan meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh peserta maupun pengunjung.



