
SK Direktur Pelayanan Medis dan Administasi Keuangan RSUMP Periode 2025-2029 Resmi Diserahkan
Liputan Aulia Alim Ahmadi, Kontributor Media Center Muhammadiyah Ponorogo
Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Ponorogo Kota resmi menyerahkan Surat Keputusan untuk dr Hj Rina Kurniawati MARS, Direktur Pelayanan Medis dan dr Iis Kartika MMR, Direktur Administrasi dan Keuangan periode 2025-2029, Selasa (29/4/25) di Sport Hall SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo (Muhipo).
Ketua PCM Ponorogo Kota Drs H Bambang Dri Atmojo MPd dalam sambutannya mengatakan berbagai tekanan pentingnya menjalankan amanah jabatan dengan penuh tanggung jawab.
“Setiap jabatan dan amanah yang diterima harus dilakukan sebaik mungkin,” ujarnya.
Bambang berpesan kepada kedua direktur baru agar siap dengan tantangan baru, termasuk upaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
“Ada beberapa hal yang perlu kita tingkatkan, serta memastikan semua hal terpenuhi secara formal, termasuk peralatan yang digunakan,” terangnya.
Senada dengan itu, Direktur Utama RSUMP dr H Barunanto Ashadi MSi juga menekankan pentingnya manajemen yang baik untuk menjamin pelayanan rumah sakit yang berkualitas.
“Peluang sekecil apapun harus kita kejar sehingga perubahan yang lebih baik akan terus terlihat,” ucapnya.
Mujianto yang saat itu hadir mewakili Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ponorogo dalam sambutannya juga turut memberikan motivasi kepada direktur-direktur baru untuk melakukan inovasi yang bermanfaat bagi rumah sakit dan khususnya bagi masyarakat luas.
“Melakukan manajemen itu ada seninya, karena yang kita kelola adalah sumber daya manusia. Ciptakanlah iklim kerja yang kondusif sehingga semua orang merasa turut memiliki rumah sakit ini dan bekerja dengan senang hati, ” tandasnya.
Di akhir Drs H Imam Fauzan MM yang saat itu menjadi penceramah berharap, dr Hj Rina Kurniawati MARS dan dr. Iis Kartika MMR siap mengemban amanah.
“Tentu semua berharap, semoga ibu-ibu dokter yang terpilih mampu membawa RSUMP menuju pelayanan kesehatan yang lebih baik dan memberikan kontribusi signifikan bagi masyarakat ke depannya,” pungkasnya.



