Gelar Workshop Digital Marketing dan Affiliatepreneur, Dosen Ekonomi Syariah Umpo gandeng PCNA Siman

 Gelar Workshop Digital Marketing dan Affiliatepreneur, Dosen Ekonomi Syariah Umpo gandeng PCNA Siman

Dokumentasi Peserta Workshop Digital Marketing dan Affiliatepteneur, Ahad (23/2/25).

Liputan Syafiatul, Kontributor Media Center Muhammadiyah Ponorogo

Menambah penghasilan di era digital saat ini memang sudah seharusnya dilakukan. Agar jalan rizki tidak hanya datang dari satu pintu. Tim Pengabdian Masyarakat RisetMU dari dosen Ekonomi Syariah sukses menyelenggarakan Pelatihan Digital Marketing dan Affiliatepreneur (wirausaha afiliasi) bagi muslimah Nasyiatul Aisyiah Siman, Ahad (23/2/25).

Kegiatan yang bekerja sama dengan Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Siman tersebut berlangsung di Aula Komplek Masjid Jannatul Firdaus Siman dan diikuti 100 peserta yang terdiri dari ibu-ibu dan anak muda.

Pelatihan ini bertujuan untuk membekali peserta dengan keterampilan berbisnis secara daring (online), khususnya melalui program afiliasi Shopee dan platform lain. Tim pengabdian terdiri dari Nugraheni Fitroh SSi ME CIMM sebagai ketua, dan Dr Fatkhur Rohman Al-Banjari ME CIMM sebagai anggota.

Dr Fatkhur Rohman Al-Banjari yang membawakan materi tentang Fundamental Digital Marketing mengatakan pemasaran digital saat ini menjadi peluang besar bagi siapa saja. Menurutnya, dengan pemasaran digital kita bisa menjangkau pasar yang lebih luas.

Dalam sesi ini, peserta tidak hanya mendapatkan teori, tetapi juga langsung dipandu untuk membuat akun afiliasi Shopee dan mempraktikkan cara memilih serta membagikan tautan produk yang dapat menghasilkan komisi, take hanya itu tips dan trik menjadi affiliator sukses juga dijelaskan.

Menjadi Affiliatepreneur dan Mengembangkan Konten Promosi

Materi berikutnya disampaikan oleh Nugraheni Fitroh, yang mengangkat topik Affiliatepreneur. Dia menjelaskan untuk sukses dalam bisnis afiliasi, seseorang harus memahami strategi pemasaran yang efektif, termasuk cara menarik perhatian calon pembeli.

“Banyak orang hanya asal membagikan link afiliasi tanpa strategi yang jelas, padahal agar bisa mendapatkan komisi besar, kita harus memahami cara menarik audiens dan membangun kepercayaan,” terangnya.

Ada 3 strategi, lanjutnya, untuk mendapatkan banyak komisi di platform marketplace yaitu live , video konten dan share link.

Untuk mendukung keberhasilan peserta dalam program afiliasi, sesi ini juga dilanjutkan dengan praktik membuat konten video menggunakan aplikasi CapCut. Peserta diajarkan cara membuat video promosi yang menarik, dengan follow up praktik dirumah.

“Konten video yang menarik akan meningkatkan peluang orang tertarik dengan produk yang kita promosikan. Oleh karena itu, penting bagi seorang afiliator untuk memahami cara membuat konten yang menjual,” imbuhnya.

Antusiasme Peserta dan Harapan ke Depan

Pelatihan ini mendapatkan respon yang sangat positif dari para peserta. Banyak di antara mereka yang baru mengetahui bahwa bisnis afiliasi bisa menjadi peluang usaha yang menguntungkan tanpa modal besar.

Salah satu peserta bernama Salma mengungkapkan kegembiraannya setelah mengikuti acara ini.

“Affiliate bisa menambah penghasilan, dalam satu bulan saya sudah mendapatkan lebih dari 600.000 untuk menambah uang jajan,” ucapnya.

Sementara itu, peserta lain, Marwa mengatakan bahwa pelatihan ini sangat membantunya dalam memahami dunia digital marketing.

“Saya jadi tahu cara membuat video promosi yang menarik dengan CapCut. Ini sangat berguna untuk mengembangkan bisnis online,” katanya.

Dr Fathkur Rohman Al-Banjari Saat Menyerahkan Doprprize kepada Salah Satu Peserta Workshop, Ahad (23/2/25).

Ketua tim pengabdian, Nugraheni Fitroh, berharap kegiatan semacam ini dapat terus diadakan agar semakin banyak masyarakat yang melek digital dan mampu memanfaatkan peluang bisnis online.

“Kami ingin membantu masyarakat, terutama ibu-ibu dan anak muda, agar bisa mandiri secara finansial melalui bisnis digital. Dengan keterampilan yang tepat, siapa saja bisa sukses di dunia digital marketing,” pungkasnya.

Pelatihan ini menjadi bukti nyata bahwa keterampilan digital dapat menjadi solusi untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat. Diharapkan, setelah mengikuti acara ini, para peserta dapat mengembangkan usaha afiliasi mereka dan meraih kesuksesan di dunia bisnis online.

Editor Ismini || Publish Nano

Related post