Workshop Kader Digital 2 Kenalkan 3M dan Langkah Pengiriman Naskah Berita

 Workshop Kader Digital 2 Kenalkan 3M dan Langkah Pengiriman Naskah Berita

Peserta Saat Melakukan Praktik 3M di Workshop Kader Digital 2 Zona III, Ahad (23/2/25).

Liputan Rino Cahya Pratama, Kontributor Media Center Muhammadiyah Ponorogo

Transformasi digital menjadi kebutuhan yang penting untuk memperjuangkan organisasi atau persyarikatan seperti Muhammadiyah di ranah digital. Dalam era digital yang terus berkembang, teknologi harus dimanfaatkan dengan baik untuk memperkuat dakwah dan pelayanan kepada masyarakat.

Untuk itulah, Majelis Pustaka Informasi dan Digitalisasi (MPID) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ponorogo dan dan Tim Media Center Muhammadiyah Ponorogo menggelar Workshop Kader Digital 2, Ahad (23/2/25) di Komplek Muhammadiyah Tamansari, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.

Acara tersebut bertujuan mempersiapkan kader-kader Muhammadiyah Ponorogo agar mampu beradaptasi dan berkontribusi di era digital. Kegiatan ini dihadiri oleh 100 peserta dari berbagai Ortom dan AUM yang sangat antusias untuk belajar materi yang relevan seperti materi Penulisan Berita, Pengelolaan Media Informasi dan Sistem Database Muhammadiyah bersama dengan pemateri atau narasumber yang ahli di bidangnya.

Ismini SPd, salah satu narasumber workshop dengan materi Penulisan Berita mengatakan kehadiran peserta di ruangan tersebut merupakan bentuk perjuangan.

“Kita sedang memperjuangkan nasib Muhammadiyah agar tidak tenggelam di dasar Google, salah satunya dengan cara 3M, yakni menulis, menulis, dan menulis,” ujarnya.

Menurut wanita kelahiran 1994 itu, salah satu penyebab Muhammadiyah tidak ditemukan pada ruang-ruang digital karena kader-kadernya tidak mau untuk menulis.

“Bukan karena tulisan orang-orang Muhammadiyah tidak menarik, atau karena kontennya kurang bagus, tapi karena peserta yang ada di ruangan ini belum menulis,” candanya mengiringi materi.

Ismini pun lalu mengajak peserta untuk memulai menulis dengan mempraktikkan pembuatan teras berita (lead) terlebih dahulu. Tak hanya itu, dia pun memberi penugasan kepada peserta untuk melanjutkan lead tersebut menjadi berita utuh dan dikirimkan ke website Muhammadiyahponorogo.or.id.

Langkah-langkah Pengiriman Berita di Website Muhammadiyahponorogo.or.id.

1. Buat Berita kegiatan lembaga, perjalanan, keseruan, hal unik, dan lain-lain yang ingin diberitakan.
2. Kirim naskah berita (tidak perlu diketik word, cukup ditulis melalui catatan hp) lalu kirim ke kontak Editor TMC (Ismini 085641575763)
3. Sertakan minimal 1 foto dan caption yang menggambarkan tentang kegiatan.
4. Tunggu berita diedit dan dimuat oleh Publisher. (Batas muat berbeda-beda, menyesuaikan antrian, tulisan yang minim edit akan lebih cepat dimuat).
5. Jika tulisan telah dimuat, maka akan dishare melalui saluran watsap (Muhammadiyahponorogo).
6. Pengirim naskah wajib salin link dan membagikan ke story watsapp atau grup-grup lain agar tulisan cepat terbaca oleh khalayak.

Dengan diadakannya Workshop Kader Digital 2, Muhammadiyah Ponorogo berkomitmen untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman melalui kader-kader terpilih di setiap wilayah masing-masing.

Editor Ismini || Publish Nano

Related post