MIM Mutiara Sabet 12 Prestasi di Porseni KKMI-2 2025

 MIM Mutiara Sabet 12 Prestasi di Porseni KKMI-2 2025

Siswa MIM Mutiara Simo Ponorogo Menunjukkan Piala Kejuaraan Porseni KKMI-2 2025.

Liputan Miftahul Rahman, Kontributor Media Center Muhammadiyah Ponorogo

MI Muhammadiyah 1 Simo (MIM Mutiara) Ponorogo menorehkan prestasi yang gemilang dalam Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) KKMI-2, Rabu-Kamis (14-15/1/25) di MI Ma-Arif Setono Ponorogo.

Pasalnya, dalam kegiatan yang diikuti 20 madrasah di Ponorogo dengan tujuan mencari bibit-bibit unggul yang akan mewakili KKMI-2 di tingkat Kabupaten tersebut MIM Mutiara berhasil menyabet 12 kejuaraan, mencakup berbagai cabang olah raga dan seni.

Kepala MIM Mutiara Hardina Surya Mahendra SPd mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian yang diraih oleh siswa-siswanya.

“Siswa-siswi kami telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras yang luar biasa, serta mampu bersaing dengan peserta dari madrasah lainnya,” ujarnya.

Ini adalah bukti bahwa pendidikan di MI Mutiara tidak hanya mengutamakan akademik, tetapi juga pengembangan minat dan bakat di bidang olahraga dan seni.

Kemenangan ini menjadi bukti bahwa MIM Mutiara Simo tidak hanya berfokus pada pembelajaran akademik, tetapi juga berkomitmen untuk mengembangkan potensi siswa di berbagai bidang, termasuk olahraga dan seni. Prestasi ini diharapkan dapat memotivasi siswa lainnya untuk terus berprestasi dan berkompetisi di berbagai bidang yang mereka tekuni.

Berikut Perolehan Juara MIM Mutiara Simo pada Porseni KKMI-2 Ponorogo 2025:

1. Juara 3 Pildacil Bahasa Arab, Affan Maulana Irawan
2. Juara Harapan 1 Pildacil Bahasa Inggris, Ilyasa Khaliffa Sakhi
3. Juara Harapan 1 Tahfidh Putra, Aqeela Afsar Awwali
4. Juara 3 Puisi Putra, Faishal Adi Prasetya
5. Juara 3 Puisi Putri, Nadhira Thafana
6. Juara Harapan 2 Kaligrafi Putra, Muhammad Arthur Negara
7. Juara Harapan 1 Melukis Putri, Hanoura Miftahqul Jannah
8. Juara Harapan 3 Melukis Putra, Ahmad Zaidan Maulana
9. Juara Harapan 3 Lompat Jauh Putri, Alesha Mahira Sheza Widodo
10. Juara Harapan 1 Lomba Pencak Silat Putri, Aqila Fafa Nayfiza
11. Juara 3 Lomba Pencak Silat Putra, Hendi Ahmad Fauzi
12. Juara Harapan 1 Lomba Catur Putra, Alvaro Gavriel Ramdhani.

Editor Ismini || Publish Nano

Related post